Selasa, 21 April 2015

Nasi Ulam Khas Betawi


NASI ULAM KHAS BETAWI



Posted By : Santi Ayu, 22 April 2015

Negara kita merupakan salah satu negara yang kaya akan ragam citarasa kulinernya. Kuliner inipun tidak hanya terbatas pada masakan saja, namun juga pada olahan nasi. Beragam olahan nasi yang dapat ditemui di berbagai daerah di Indonesia. Mulai dari nasi goreng, nasi uduk, nasi kuning, nasi bogana, nasi ulam dan masih banyak beragam nasi lainnya.

Nasi ulam berasal dari Betawi atau kota Jakarta, nasi ulam pada dasarnya merupakan nasi putih yang biasanya disajikan bersama beberapa lauk pauk dan juga ditambahkan irisan beberapa buah mentimun segar juga daun kemangi. Sebagai pelengkap tidak lupa ditambahkan sambal goreng atau sambal kacang. Cara pembuatan nasi ulam ini juga terbilang mudah dan sederhana. Selain itu bahan-bahan yang dibutuhkan juga dapat dibeli di pasar-pasar tradisional. Tak hanya terkenal di betawi, nasi ulampun sangat terkenal dan menjadi salah satu kuliner favorit, mau tahu resep dan cara membuatnya, yuk simak resepnya seperti dilansir Hobimasak.info berikut ini :

Bahan:
  • 800 g beras
  • 800 – 900 ml air
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun pandan
  • 3 cm lengkuas
  • 3 batang serai, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 1 1/2 sdt garam
Bumbu Taburan:
  • 3 buah cabai merah
  • 8 buah bawang merah
  • 1 1/4 sdt ketumbar sangrai
  • ¼ sdt jintan
  • 1/2 sdt terasi
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya, iris tipis
  • 2 sdm minyak goreng
  • 2 sdt gula merah
  • 1 sdt garam
  • 1 butir kelapa setengah tua, parut, sangrai hingga kering
Pelengkap:
  • 3 buah mentimun, iris melintang 1/2 cm
  • 40 lembar daun kennangi
  • 50 gr taoge pendek, seduh air panas
  • 100 g emping goreng
  • 2 sdm bawang goreng
Cara Membuat:
  • Cuci beras, masak bersama air, daun salam, pandan, lengkuas, serai, jahe, dan garam hingga menjadi nasi aron, angkat.
  • Panaskan dandang, kukus nasi aron selama + 30 menit hingga matang, angkat.
  • Kipasi selagi panas sambil diaduk-aduk agar menjadi pulen, sisihkan.
Bumbu Taburan:
  • Haluskan cabai, bawang merah, ketumbar, jintan, terasi, dan serai.
  • Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus hingga matang, tambahkan gula dan garam.
  • Masukkan kelapa parut sangrai, aduk hingga tercampur rata dan kering, angkat.

Cara Menghidangkan:
  • Taruh nasi di atas piring, taburi bumbu taburan.
  • Tambahkan mentimun, kemangi, taoge, emping goreng, dan bawang goreng di atasnya.

0 komentar:

Posting Komentar